Wednesday, 2 March 2016

Injection mold ( step injection )

INJECTION MOLD ( STEP INJECTION )


Saya akan jelaskan lebih detail mengenai injection mold seperti yang saya tulis pada postingan step injection (2). Di injection mold terdapat injection cavity, hot runner block, hot runner nozzle dan sprue.


INJECTION CAVITY


Injection cavity adalah cetakan tempat preform dibuat dengan cara menginjeckan material PET ke dalam injection cavity. Pasangan dari injection cavity adalah injection core. Kalau injection cavity adalah cetakan "cewek" nya maka injection core adalah cetakan "cowok" nya. Injection cavity ini di dalamnya ada aliran pendingin berupa chiller. Chiller yang dipergunakan temperturnya antara 15°C s/d 22°C tergantung dari moldnya. Agar mold tidak kondensasi maka mesin harus menggunakan dehumudifier.


HOT RUNNER NOZZLE

Hot runner nozzle adalah tempat material mengalir sebelum masuk ke masing-masing injection cavity. Pada hot runner ini terdapat heater yang berfungsi untuk memanaskan hot runner nozzle.

HOT RUNNER BLOCK

Seperti halnya dengan hot runner nozzle fungsi hot runner block juga sama untuk mengalir material sebelum masuk ke hot runner nozzle. Ukuran hot runner block lebih besar dari hot runner nozzle. Temperatur pada hot runner block  dan hot runner nozzle biasanya pada kisaran 260°C sampai 290°C.


HOT RUNNER SPRUE

Hot runner sprue berguna sebagai alat untuk mengalirkan material dari barel pada mesin ke hot runner block. Temperatur pada sprue cukup rendah pada kisaran 100°C. Bila mesin sudah run temperatur sprue di matikan pun tidak menjadi masalah.

Pada tulisan saya selanjutnya akan saya bahas mengenai INJECTION CORE.

Terima kasih semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment

Tolong komentarnya berhubungan dengan artikel yang ada. Komentar yang mengarah ke tindakan spam akan di hapus atau terjaring secara otomatis oleh spam filter.